Sports

Home » » PTPN III Distrik Tapanuli Selatan Latih Tiga Puluh Ibu dan Remaja Putri

PTPN III Distrik Tapanuli Selatan Latih Tiga Puluh Ibu dan Remaja Putri

Written By indonesiabersatu on Rabu, 20 April 2016 | 22.33


 Image result for ptpn 3 distrik  lakukan pelatihan 30 ibu dan remaja putri
Medan (ANO)
Untuk mendorong ekonomi keluarga terpenuhi dengan baik dan mendukung terciptanya keluarga sejahtera, PTPN III melalui program yang diadakan PKBL (Program Kemitraan dan Bina Lingkungan) membuat pelatihan keterampilan di seluruh distrik di setiap wilayah usaha perusahaan.

Kerajinan tangan berupa tudung saji, kotak perhiasan, tutup aqua dan tempat tissue telah dilaksanakan di Distrik Tapanuli Selatan tanggal 13 – 14 April 2016. Sebanyak 30 orang ibu dan remaja putri dari masyarakat sekitar serta dihadiri oleh krpala desa dan pengurus kecamatan.

Syahrial, Kabag PKBL PTPN III dalam sambutannya mengatakan bahwa program PKBL terutama pemberdayaan ekonomi untuk ibu-ibu dan remaja putri warga sekitar unit kerja perusahaan seperti melatih keterampilan untuk menambah income keluarga. “Program ini sudah dibuat di beberapa distrik yang ada di sekitar unit kebun.”

Abdul Syukur, Distrik Manajer Tapanuli Selatan dalam kesempatan itu mengatakan bahwa pelatihan ini diharapkan menjadi tali silaturahmi dan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat di sekitar Distrik Tapanuli Selatan. Para ibu dan remaja putri dapat menambah wawasan dan keterampilan bagaimana meningkatkan pendapatan keluarga dengan membuat keterampilan tangan ini.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Anak Negeri Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger